ZCgRxn24sMSt1P8PT34NVVluf7C7ODQ8eSh7SrtI
Bookmark

Kamu Pernah Ke Nusakambangan?.. Ini Dia 5 Fakta Unik tentang Pulau Nusakambangan - Bukan.info

Nusakambangan - Apa yang pertama kali kamu bayangkan ketika mendengar nama pulau tersebut? sebuah lembaga pemasyarakatan yang menakutkan? pulau ditengah laut? sebuah pulau dikota cilacap? atau bahkan kamu sama sekali tak memiliki gambaran apapun mengenai Nusakambangan?..

Nusakambangan merupakan sebuah pulau yang terletak di kabupaten Cilacap, Jawa tengah. Pada postingan kali ini, bukan.info akan membahas mengenai beberapa fakta unik mengenai Nusakambangan. Kamu penasaran? oke, langsung saja kita simak bersama ya,, monggo... :D

1. Pulau Nusakambangan di Cilacap Angker?

Pulau Nusa Kambangan di Cilacap
http://www.rmol.co

Pulau Nusakambangan yang terletak di Kab, Cilacap Jawatengah memang terkenal angker. Pasalnya, sudah banyak sekali terpidana mati yang dieksekusi dipulau tersebut. Pulau Nusakambangan dihuni oleh para narapida yang tersandung kasus cukup berat. Bahkan, salah satu lapas yang terdapat disana, yaitu lapas Permisan, dulu pernah menjadi tempat pembantaian terhadap anggota PKI.


Taukah kamu? bahwa pulau yang satu ini juga menyimpan segudang misteri yang memang telah dipercaya oleh para sipir yang berjaga disana? bahkan mereka mengakui bahwa mereka melihat dengan mata kepala sendiri mengenai kejadian tersebut, salah satu dianntaranya adalah  Penunggu Mustika Biru di Gua ratu dan Kijang Emas yang kebal peluru.


2. Penghuni LP Nusakambangan Adalah Narapidana Dengan Kesalahan Kategori Berat

http://cdn9.wn.com

Lembaga Pemasyarakatan (LP) yang terletak di Pulau Nusakambangan merupakan suatu lembaga permasyarakatan yang berkeamanan tinggi. Yang ditempatkan di Lapas ini, adalah narapidana dengan kesalahan kategori berat, salah satu contohnya adalah Amrozi CS pelaku pemboman di bali tahun 2002 (Bom Bali 2002) yang mendekam dilapas Nusakambangan dan menjalani eksekusi mati dipulau tersebut pada tanggal 09 November 2008.

3. Memiliki Pantai Yang Sangat Cantik

Pantai Pemirsan
http://images.detik.com

Selain terkenal sebagai tempat hunian para Napi kelas kakap, ternyata di pulau Nusakambangan juga memiliki pantai yang sangat indah, yang bernama Pantai Permisan. Pantai ini masih sangat asri, karena memang jarang dikunjungi oleh wisatawan. Pasir pantainyapun masih putih, dan lautan didepan pantainya bergradasi, dan suasana disana juga sangat tenang.

4. Tempat Pembaretan Kopasus

Tempat Pembaretan Kopasus
bpn16.files.wordpress.com

Tahukah kamu?.. Pantai Permisan yang cantik ini ternyata sering dipakai sebagai tempat pembaretan Kopassus (Komando pasukan Khusus). 
Kopassus merupakan salah satu satuan elit militer Indonesia yang disegani oleh dunia. Pembaretan bisa diartikan sebagai pelantikan anggota baru Kopassus. tentu saja, sebelum prosesi pembaretan itu meraka harus melalui rangkaian pelatihan dan tes yang tidak mudah. Keren sekali ya? :D

5. Terdapat Tujuh Jenis Lapas Yang Aktif

Tujuh Jenis Lapas Yang Aktif Di Nusakambangan
http://stat.ks.kidsklik.com

Dipulau Nusakambangan, terdapat 7 lapas yang masih aktif loh, lapas tersebut adalah lapas batu, lapas besi, lapas khusus narkotika, lapas kembang kuning, lapas permisan, lapas pasir putih dan Lapas Terbuka. Lapas tertua di Nusakambangan adalah Lapas Pemirsan, yang dibangun tahun 1908. 

Nah, itu tadi beberapa fakta unik tentang pulau Nusakambangan di Cilacap Jawatengah. Terimakasih.. :)
Post a Comment

Post a Comment